Akhirnya Account PayPal-ku ter-verifikasi
Setelah sedih gara-gara Liverpool FC kalah dari MU kemarin. Ditambah dengan hujan yang dari pagi gak ada habis-habisnya, akhirnya ada juga satu hal yang membuatku bahagia meski juga tidak bisa dibilang beautiful monday. Secara resmi mulai hari ini account PayPal-ku statusnya udah verified hehehe….
Yah ditengah hujan gerimis dan nyolong sedikit waktu kerja, siang tadi aku nekat ke warnet terdekat. Khusus buat verifikasi account PayPal-ku yang sudah aku buat sejak November 2007. Kenapa harus membutuhkan waktu sedemikian lama untuk memverifikasi account PayPal tersebut? Well here’s the story….
Berhubung untuk verifikasi account PayPal harus mempunyai kartu kredit maka, mulailah aku bergerilya dan berpikir keras untuk mendapatkan kartu kredit. Hasilnya? Sampai postingan ini aku publish gak ada kabarnya tuh aplikasi yang aku ajukan. Menyerah? Tentu tidak. Aku mencoba beralih ke VCC (Virtual Credit Card) sembari mencari informasi kira-kira bank mana yang bisa menerbitkan kartu kredit tanpa proses berbelit. Untuk diketahui VCC hanya bisa untuk keperluan verifikasi saja sedangkan untuk narik duit kita tetep perlu real credit card. Hingga suatu hari di akhir Januari 2008 aku mendapatkan informasi bahwa verifikasi account PayPal sekarang juga bisa pakai kartu ATM/debit card. Untuk itu aku ucapkan terima kasih kepada Bos Cosa yang sudah ngasih info ini lewat blognya. Setelah memonitor beberapa saat komentar-komentar yang masuk di postingan itu, aku segera membuat rekening di Bank Niaga. Kenapa harus Bank Niaga. Yes my friend sampai saat ini cuman kartu ATM keluaran Bank Niaga aja yang bisa dipake buat verifikasi account PayPal. Begitulah ceritanya.

Btw udah pada bikin account PayPal belum sih? Atau lagi bingung nyari panduannya? Jangan kuatir besok aku kasih panduan membuat account PayPal.
0 comments:
Post a Comment